Kabupaten Sukabumi Kembali Miliki Juara I Putri Nelayan Tahun 2023, Siapakah Dia ?

oleh -79 Dilihat
oleh
banner 468x60

BICARASUKABUMI.ID – Puluhan peserta yang nampak cantik jelita mengikuti Grand Final Pemilihan Putri Nelayan ke 63 Tahun 2023. Perhelatan grand final pemilihan putri nelayan itu sendiri digelar malam di Gedung Fridnanda, Jalan Ahmad Yani, Palabuhanratu Sukabumi, Jumat, (10/03/2023)

Diketahui, Acara tersebut merupakan rangkaian dari kegiatan peringatan hari nelayan yang dilaksanakan setiap tahun sekali di Kabupaten Sukabumi ini berlangsung meriah. Panitia pelaksanaan kegiatan berharap even ini bisa meningkatkan pesona wisata di Kabupaten Sukabumi.

banner 336x280

Setelah melalui beberapa tahapan penjaringan dari mulai sepuluh ke lima besar, akhirnya Elsa Nuryani perwakilan dari SMA Mutiara Terpadu berhasil terpilih menjadi putri nelayan ke-63.

Runner up satu dan dua ditempati oleh finalis bernama Savina Dwi (SMAN 1 Palabuhanratu) dan Yulvi (SMAN 1 Cisolok).

Seisi ruangan gedung pun dipenuhi oleh penonton dan pendukung dari para finalis calon putri nelayan.

Juara I yakni Elsa Nuryani (18 tahun) yang didaulat sebagai Putri Nelayan 2023 itu diketahui berhasil menyisihkan 21 finalis lainnya di malam puncak Grand Final pemilihan Putri Nelayan Palabuhanratu ke-63 Sukabumi.

Ia adalah gadis asal Kampung Cibodas Tugu, Desa Cibodas, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi dan Putri sulung dari pasangan Eno Asesta dan Asri Mirnawati Dewi. Saat ini Elsa masih duduk di kelas XII di SMA Mutiara Terpadu.

Kepada awak media, Juara I Putri Nelayan tersebut menyatakan kebahagiaannya atas kemenangan itu.

” Menyandang gelar sebagai Putri Nelayan merupakan sebuah kebanggaan dan menjadi tantangan tersendiri untuk menjadi contoh atau role model bagi masyarakat Palabuhanratu, khususnya bagi kaum perempuan dan generasi muda,” Pungkasnya.

–(@z/Red)–

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.