BICARASUKABUMI.ID – Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat (Katarina Endang Sarwestri, S.H., M.H.,) Memimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Kejaksaan ke-80 tahun di Lapangan Lantai 3 Kantor Kejaksaan Tinggi Jawa Barat (Kejati) Jabar, Jalan LLRE Martadinata Nomor 54, Kota Bandung, Selasa (02/09/ 2025).
Diketahui upacara tersebut, dihadiri Wakil Kejati Jawa Barat (Dr. Jefferdian, S.H., M.H.,) para Asisten, dan seluruh pegawai Kejati Jabar. Dengan mengusung tema “Transformasi Kejaksaan Menuju Indonesia Maju”
Kajati Jabar bacakan Amanat Jaksa Agung RI. Bahwa tepat pada hari ini, 80 tahun yang lalu, Pasca Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, Presiden RI pertama, Ir. Soekarno, melantik dan mengangkat Mr. R. Gatot Tanoemihardja

Sebagai Jaksa Agung Presidensiil pertama dalam kabinet. Pelantikan itu menandai dimulainya kedudukan Jaksa Agung dan Kejaksaan dalam struktur ketatanegaraan Indonesia.
Jaksa Agung pun menyampaikan perintah harian untuk dilaksanakan dan dihayati sebagai pedoman dalam pelaksanaan tugas seluruh jajaran Kejaksaan diantaranya,
Tanamkan semangat kesatuan yang utuh dan tidak terpisahkan dengan berlandaskan nilai-nilai Tri Krama Adhyaksa dan Trapsila Adhyaksa Berakhlak.

Dukung Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden dalam pemberantasan tindak pidana korupsi yang berorientasi pada hajat hidup orang banyak, disertai dengan pemulihan kerugian negara dan perbaikan tata kelola.
Perkuat peran sentral Kejaksaan dalam sistem peradilan pidana dan sebagai Jaksa Pengacara Negara.
Optimalkan budaya kerja kolaboratif dan responsif, dengan mengedepankan integritas, profesionalisme, dan empati.

Terapkan secara cermat Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2023 tentang Kitab Undang Undang Hukum Pidana (KUHP) yang akan berlaku pada awal tahun 2026.
Wujudkan pola pembentukan insan Adhyaksa yang terstandarisasi, profesional, serta memiliki struktur berpikir yang terarah, sehingga dapat menjadirolemodel penegak hukum.
Tingkatkan pola penanganan perkara dengan menyeimbangkan antara konteks hukum positif dan nilai keadilan dalam masyarakat, demi menjamin ketertiban dan kepastian hukum dalam penanganan perkara yang tidak memihak, obyektif, adil, dan humanis.

” Jaksa Agung berharap, Dalam diri setiap Insan Adhyaksa dapat terpatri sikap, bahwa di sini kita bekerja sebagai satu kesatuan yang memiliki tujuan bersama, yaitu memajukan institusi. Jaksa Agung juga menghimbau para insan Adhyaksa,
Agar sungguh-sungguh menjaga kepercayaan masyarakat, dan jangan pernah merusak marwah insitusi dengan perbuatan tercela dan tabiat buruk dalam melaksanakan tugas.
Sebagai sentral penegakan hukum di negara ini, Jaksa Agung mengajak insan Adhyaksa untuk menjadikan peringatan Hari Lahir Kejaksaan ini sebagai motivasi untuk memperbarui semangat pengabdian dan dedikasi kepada bangsa dan negara,” Tutupnya.
(@z/RED)












